BREAKING NEWS
PT. TERAS MEDIA SEJAHTERA (terasbalinews.com). AHU-0012026.AH.01.01.TAHUN 2023.
Aku Lapor Pajak

Di Penghujung Tahun 2020, Kejari Badung Raih Predikat WBBM

banner 120x600

Kejari Badung bersama pada kasi saat menerima penghargaan dengan meraih predikat WBBM.(ist)
BADUNG – Terasbalinews.com – Kejaksaan Negeri (Kejari) Badung memperoleh predikat zona integratas Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) Tahun 2020. Sebelumnya di tahun 2019 Kejari Badung memperoleh predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK).
Atas torehan ini Kepala Kejaksaan Negeri Badung I Ketut Maha Agung menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya dan mengapresiasi usaha seluruh pegawai Kejari Badung yang dengan semangat dan bekerja keras untuk bisa mewujudkan prestasi WBBM.
“Ini adalah keberhasilan kita semua, namun dengan berhasilnya kita memperoleh predikat WBBM ini janganlah membuat kita cepat puas diri,” ucapnya, Senin (21/12/2020) di Badung.
Menurutnya, untuk mempertahankan predikat ini merupakan hal yang lebih sulit dibanding ketika meraihnya.
“Jadi kita harus tetap semangat dan selalu memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat. Tunjukkan bahwa Kejaksaan Negeri Badung selalu SIGAP !, Dan kita harus selalu tunjukkan bahwa Kejaksaan Negeri Badung selalu terdepan,” tegasnya.
Ditambahkan, pada tahun 2019 lalu Kejaksaan Negeri Badung terus berbenah dan berinovasi untuk memperoleh predikat yang lebih prestisius lagi yaitu Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) di tahun 2020.
Dengan tagline “SIGAP” Santun Inovatif dan Tanggap, berbagai macam inovasi dan layanan telah diciptakan dan diberikan oleh Kejaksaan Negeri Badung kepada masyarakat, khususnya masyarakat Kabupaten Badung.
“Di mana dalam perjalanannya tidaklah mudah, banyak hambatan yang dilalui namun karena berkat kerja keras seluruh pegawai yang mempunyai etos kerja dan disipilin yang kuat, Kejaksaan Negeri Badung akhirnya berhasil mewujudkan mimpinya,” paparnya.
Setelah melalui proses penilaian yang panjang, puncaknya pada, Senin tanggal 21 Desember 2020, Kejaksaan Negeri Badung secara resmi dinobatkan sebagai Satuan Kerja yang berhasil memperoleh Predikat Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) oleh Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
“Dan yang lebih membanggakan Kejaksaan Negeri Badung memperolehnya prestasi yang membanggakan ini secara berturut-turut dari tahun 2019, dan ini menjadi satu-satunya Satuan Kerja Kejaksaan di wilayah Bali yang berhasil memperoleh predikat WBBM,” ujarnya.(zar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *