BREAKING NEWS
PT. TERAS MEDIA SEJAHTERA (terasbalinews.com). AHU-0012026.AH.01.01.TAHUN 2023.
Aku Lapor Pajak

Tangkal Penyebaran Hoaks Kapolresta Kunjungi Tempat Ibadah

Foto - Kapolresta Denpasar ketika mengunjungi salah satu tempat ibadah. (Ist)
banner 120x600

DENPASAR – Politisasi agama oleh kelompok-kelompok tertentu di luar Bali telah membuat resah masyarakat. Tak ingin meluas, Kapolresta Denpasar Kombes Pol Ruddi Setiawan melakukan berbagai upaya guna menciptakan Kamtibmas menjelang Pemilu 2019, khususnya di wilayah hukum Polresta Denpasar.

“Saya meminta kepada para jamaah untuk mewaspadai fitnah, serta ujaran kebencian yang membawa-bawa agama. Mari menciptakan Pemilu yang aman, damai dan sejuk, tanpa menjadikan perbedaan sebagai wadah permusuhan,” kata Kapolresta usai sholat subuh di Masjid Darussalam Ubung di Jalan Cokroaminoto, Denpasar Utara, Rabu (13/3/2019).

Dalam kesempatan tersebut, Kombes Ruddi juga minta kepada sekitar 150 orang jamaah masjid untuk lebih bijaksana dalam bersosial media, terutama ketika menerima informasi yang belum dapat dipastikan kebenarannya.

“Cek dulu sebelum dishare atau disebarkan, pastikan bahwa informasi tersebut benar dan bukan informasi hoaks,” pesan Kapolresta didampingi Kasat Resnarkoba Kompol Aris Purwanto.

Sebelum di Masjid Darussalam Ubung, Kapolresta juga sudah beberapa kali menggelar acara yang sama di masjid-masjid di Denpasar. Kegiatan kerohanian bertajuk subuh keliling (suling) ini sebagai salah satu upaya Polri bersama masyarakat dalam menjaga keamanan.

“Selain meningkatkan keimanan kepada Allah SWT, melalui kegiatan ini diharapkan dapat mendinginkan situasi (cooling system) menjelang pergelaran Pemilu bulan April 2019 nanti,” ucap Kombes Ruddi Setiawan. (agw)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *